Sinergi Sekolah dan Orang Tua, Menyambut Kelulusan dengan Persiapan yang Matang

Foto Sambutan oleh Kepala Sekolah

Di tengah cuaca hujan deras yang mengguyur kota Bangkalan, semangat untuk bersinergi tetap terasa hangat dalam ruang aula SD Muhammadiyah 1 Bangkalan. Pada Senin siang, 5 Mei 2025 sekolah menggelar rapat bersama para pengurus paguyuban kelas 6 dalam rangka sosialisasi kelulusan dan persiapan acara akhir tahun.

Rapat ini dihadiri oleh Kepala Sekolah, lima guru, serta tujuh perwakilan orang tua dari kelas 6A, 6B, dan 6C. Meski dimulai dengan sedikit keterlambatan akibat cuaca, suasana rapat berlangsung akrab dan penuh keterbukaan.

Dalam sambutannya, Kepala Sekolah Ibu Isrotul Sukma, S.T, S.Pd., menyampaikan bahwa rapat ini merupakan langkah penting untuk menyelaraskan pemahaman antara sekolah dan orang tua. “Kami ingin kelulusan tahun ini bukan hanya seremoni, tetapi juga menjadi momen spiritual dan reflektif bagi anak-anak. Karena itu, koordinasi seperti ini sangat kami butuhkan,” ujarnya.

Setelah sambutan oleh kepala sekolah dilanjutkan dengan pemaran materi E-Ijazah oleh Bapak Fajar Rahmatullah, S.Pd operator SD Muhammadiyah 1 Bangkalan. Salah satu hal penting yang disampaikan adalah bahwa ijazah tahun ini akan berbentuk E-Ijazah yang terintegrasi dengan sistem nasional seperti Dapodik, dan Dispenduk. Sekolah juga mengimbau orang tua untuk segera memperbarui data kependudukan bila ditemukan ketidaksesuaian, dengan batas sinkronisasi hingga 10 Mei 2025.

Pemaparan Materi oleh Bapak Fajar

Dalam sesi pembahasan teknis data, Bapak Fajar Rahmatullah menyampaikan kabar baik,

“Alhamdulillah, untuk data residu SD Muhammadiyah 1 Bangkalan sudah 0% dan statusnya hijau. InsyaAllah semua data sudah benar dan siap digunakan,”
ujarnya dengan penuh optimisme.

Salnjutnya dilakukan pemaparan materi mengenai pendataan dan pendaftaran kolektif ke jenjang selanjutnya yang disampaikan oleh Ibu Fatiah, S.Pd, dan Ibu Rika Wandira, S.Pd. Sekolah mengajak orang tua untuk mulai mendata tujuan sekolah lanjutan anak-anak mereka, baik ke SMP negeri, swasta, maupun pondok pesantren. Data ini diperlukan untuk pelaporan sistem pendidikan nasional.

Menariknya, sekolah juga menyampaikan informasi awal terkait jalur masuk ke beberapa SMP favorit, termasuk jalur prestasi akademik, tahfidz, non-akademik, dan zonasi.

Dan sebagai puncak dari pembahasan disampaikan oleh Ibu Qonitatun, S.Pd.I, M.Pd, diumumkan bahwa acara kelulusan tahun ini akan dikemas dalam kegiatan Purna Asuh, Hotmil Qur’an, dan Wisuda Tahfidz, yang rencananya akan dilaksanakan pada 24 Mei 2025 di Gedung NHM. Meski tidak ada prosesi wisuda formal, sekolah berharap acara ini dapat menjadi momen perpisahan yang hangat, sarat nilai spiritual, dan penuh kebersamaan.

Kehadiran dan antusiasme para pengurus paguyuban menjadi bukti kuat bahwa kolaborasi antara sekolah dan orang tua adalah kunci keberhasilan pendidikan. Bersama, kita ingin mengantar anak-anak menuju gerbang baru kehidupan mereka  dengan semangat, syukur, dan doa yang tak pernah putus.


Penulis : Sofi Koesminarsih



Lebih baru Lebih lama